“Wisuda kali ini merupakan perayaan yang lebih dari sekedar istimewa tetapi juga menantang. Menjadi istimewa karena berlangsung ketika kita tengah merayakan 60 tahun mendidik generasi muda. Sejarah dan dinamika kita mendidik bangsa tak mungkin terlepas dari dinamika kehidupan berbangsa kita. Kita bersyukur karena dapat melewati berbagai tantangan dan rintangan selama 60 tahun sehingga Universitas Sanata Dharma terus berkembang dan mendapat pengakuan dan kepercayaan dari berbagai pihak. Yang terakhir, USD mendapat peringkat sebagai Perguruan Tinggi Swasta terbaik kedua se-Indonesia menurut versi Kemenristek Dikti.” demikian dikatakan Rektor USD Drs. Johanes Eka Priyatma, M.Sc., Ph.D dalam sambutannya pada acara Wisuda Sarjana dan Magister USD, 17 Oktober 2015.
Lebih lanjut Rektor USD dalam sambutannya menyampaikan bahwa ini wisuda yang menantang karena realitas terkini dunia menjadi konteks penting bagi Anda para wisudawan. Melemahnya pertumbuhan ekonomi akan menurunkan jumlah lowongan kerja bahkan ada kekuatiran akan terjadinya pemutusan hubungan kerja. Untuk itu Anda semua dituntut menghadapi realitas ini dengan cerdik lewat sikap mandiri dan penuh percaya diri. Berbekal kompetensi yang Anda miliki, kepercayaan diri sebagai Sarjana dan Sarjana Utama, serta tanggungjawab sebagai pemuda-pemudi harapan bangsa, Anda memiliki modal cukup untuk membantu persoalan bangsa.
Periode Maret 2015 sampai dengan Agustus 2015 Universitas Sanata Dharma tercatat meluluskan 1253 mahasiswa dari program Sarjana, Profesi, dan Magister. Dari jumlah lulusan tersebut ada 972 hadir dalam upacara wisuda bertema “Sarjana Mandiri dan Siap Berbakti” yang diselenggarakan di Auditorium Kampus II USD Mrican.
Lulusan yang diwisuda oleh Rektor USD adalah lulusan terbaik dari tiap fakultas. Para lulusan terbaik tersebut yaitu (1) Bonny Prima Saputra lulusan IPPAK FKIP dengan Indeks Prestasi/IP 4,00; (2) Maria Eka Andhita lulusan Akuntansi FE dengan IP 3,92; (3) Anita Putri lulusan Sastra Inggris FS dengan IP 3,95; (4) Maria Renia Octaviani lulusan Teknik Informatika FST dengan IP 3,86; (5) Betzylia Wahyuningsih lulusan Farmasi dengan IP 3,88; (6) Elia Puspita Dewi lulusan Psikologi dengan IP 3,92; (7) Yusuf Widiarko lulusan Teologi dengan IP 3,82; dan (8) Joan Sanita lulusan Magister Kajian Bahasa Inggris Pasca Sarjana dengan IP 3,95. Kemudian para lulusan lain diwisuda oleh Dekan dan Ketua Program Studi masing-masing. (AYM)