Rektor Menyapa Alumni, "Gak ada loe, Gak rame"

diupdate: 7 bulan yang lalu



14 Mei 2023 menjadi hari Minggu yang spesial bagi alumni Universitas Sanata Dharma. Mereka bernostalgia mengenang masa-masa kuliah sekaligus memiliki kesempatan berdialog dengan Rektor USD, Romo Albertus Bagus Laksana, S.J. Selain dihadiri para alumni yang mayoritas berprofesi sebagai guru di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Kabupaten Klaten dan Kabupaten Magelang, acara ini juga dihadiri oleh Ibu C. Tutyandari, Ph.D (Wakil Rektor IV USD), Pengurus Ikatan Alumni Sanata Dharma (IKASADHA)  yakni Bapak T. Sarkim, Ph.D., serta Romo Sugiyo Pitoyo,S.J. (Pendamping Rohani IKASADHA). 

Acara ini diselenggarakan dalam rangka untuk mempererat ikatan silaturahmi Universitas Sanata Dharma dengan alumninya serta untuk mendapatkan masukan dari alumni dalam upaya Universitas Sanata Dharma menjadi lebih baik.

Salah satu peserta acara, Setyo Triwinarno, S.Pd, M.Eng (Alumni Pendidikan Fisika) memberikan masukan kepada USD supaya menjalin kerja sama dengan Pemerintah untuk memfasilitasi adanya Pendidikan Profesi Guru bagi teman-teman alumni yang menjadi guru Pendidikan Agama Katolik.

Peserta acara lainnya, Yustinus Cornelis Nernere (Alumni Pendidikan Akuntansi) dengan candaanya mengungkapkan kebanggannya pada kampus Universitas Sanata Dharma dan memberikan ide praktis yang bisa dilakukan untuk semakin mengenalkan Sanata Dharma pada siswa-siswi di sekolah.

Romo Albertus Bagus Laksana, S.J., Ph.D., menyambut baik masukan-masukan dari alumni, beliau memastikan bahwa Sanata Dharma terus berkembang dan berbenah menuju arah yang lebih baik sesuai dengan perkembangan zaman. “Banyak rencana pengembangan dan banyak pula tantangan yang harus dihadapi. Oleh Karenanya, kehadiran alumni sangat dibutuhkan dalam memberi masukan-masukan bagi pengembangan Sanata Dharma” begitulah harapan beliau.

Rm. Sugiyo Pitoyo, S.J. menyampaikan bahwa peran alumni sangat dibutuhkan untuk memajukan Sanata Dharma. “Pohon dikenal dari buahnya. Alumni adalah buah dari Sanata Dharma. Mari berbuah yang baik yang bisa memberikan sumbangsih pada almamater tercinta,” ajaknya kepada para alumni.